Teknologi mobile di GRN Teknologi mobile di GRN

Teknologi mobile di GRN Teknologi mobile di GRN

Perubahan teknologi

Perubahan teknologi bukanlah hal yang baru bagi GRN. 70 tahun yang lalu kami memulainya dengan rekaman yang hanya berisi beberapa pesan gospel. Beberapa dekade kemudian, cassette, yang dapat diputar sekitar 1 jam atau lebih, memberikan kemungkinan untuk memasukkan lebih banyak variasi dan lebih lengkap.

Pada sekitar tahun 1980 an, rekaman digital dan teknologi playback memungkinkan melakukan produksi dengan kwalitas bahan yang lebih baik dengan format baru. Diakhir abad ini, ketersediaan sambungan broadband di internet, menawarkan cara yang lebih cepat serta lebih murah untuk mendapatkan rekaman bagi pendengar yang semakin meningkat.

Sekarang, penggunaan peralatan mobile semakin meluas bahkan menjangkau mereka yang hidup terpencil dan berpindah-pindah - beberapa diantaranya merupakan prioritas utama GRN.

Dilapangan

Keith Williams, yang bekerja didunia Arab selama lebih dari 10 tahun sebagai seorang perintis gereja dan pimpinan tim, menjelaskan mengenai suatu 'media baru' telah membawa transformasi yang sangat dalam atas masyarakat yang hidupnya berpindah-pindah.

Mereka tidak lagi menentukan dimana mereka akan tinggal berdasarkan ketersediaan akan air, melainkan atas dasar apakah terdapat coverage bagi telpon genggam mereka. Bahkan 'cerita setelah makan malam mengenai kisah berburu merekapun ditambahkan dengan video yang ditampilkan memalui telpon genggam mereka."

Di GRN

Mary-Ann Ramos, GRN Philipina melakukan download rekaman ke sebuah telpon genggam untuk mempelajari bagaimana rekaman itu dibuat, dan bagaimana penterjemah menyampaikan berita itu.

" Ketika saya dalam perjalanan, saya dapat memakai telpon genggam saya dengan headset, sambil melihat buku bergambar Good News yang kecil. Ketika kami merencanakan untuk membuat terjemahan, penterjemah kami menggunakan telpon genggam saya untuk mendengarkannya, sehingga mereka tahu bagaimana dan apa yang harus mereka lakukan."

Mary-Ann juga menggunakan rekaman di gerejanya untuk pelayanan kepada anak-anak. " Saya memindahkan SD card yang kecil dari telpon genggam saya dan memasangnya ke dalam player."

Apa yang GRN kerjakan.

Lebih dari 85% rekaman kami telah dilakukan secara digital dan dapat dicopy ke Saber, MP3 telpon dan perangkat mobile lainnya. Itu semua dapat di dowbload dari website GRN atau didengarkan langsung.

Pekerjaan sedang berlangsung untuk mengaitkan gambar dan naskah lebih dari 100.000 file tersendiri di perpustakaan kami. Ini suatu pekerjaan yang besar sekali, tetapi akan dapat memberikan berbagai kemungkinan untuk melakukan presentasi seperti slideshow dan video.

Suatu GOKit telah dikembangkan untuk digunakan dengan perangkat mobile, dengan beberapa contoh bahasa untuk membantu dalam kontak awal dan identifikasi bahasa dari suatu pengguna bahasa tertentu. Kerjasama sedang dikembangkan. Salah satunya memproduksikan Digital Evangelist Kiosk guna membagikan melalui MP3 dan video di terminal bis dan kereta api, airport, pusat perbelanjaan dan lainnya.

Terdapat banyak diskusi dengan sebuah universitas tentang pengembangan sistim untuk mengenal suara/ bahasa untuk perangkat mobile.

Bangkitnya perangkat mobile

Terdapat miliaran perangkat mobile di seluruh dunia yang dapat memainkan audio atau video, dan/ atau sambungan ke internet. Jumlah dan kekuatan dari perangkat ini terus bertambah banyak. Diperkirakan oleh Intel, akan terdapat 15 miliar perangkat yang akan tersambung dengan internet di tahun 2015, dan oleh Ericsson lebih dari 50 miliar di tahun 2020. Pasaran yang tadinya terpisah untuk MP3, telpon genggam dan komputer, saat ini terhapus dengan telpon canggih, tablet dan perangkat genggam multi fungsi lainnya.

Terdapat 5 miliar telpon genggam yang digunakan di dunia ini. Sebagian besar telpon genggam yang baru ini dapat memainkan MP3. Terdapat 2 miliar orang yang tersambung dengan internet. Badan riset Gartner mengatakan bahwa di tahun 2013, telpon genggam akan mengambil alih PC sebagai perangkat yang paling umum digunakan untuk akses ke website.

Perangkat mobile bukan saja untuk negara maju. Negara dengan sarana telekomunikasi yang rendahpun telah melompat ke telpon genggam serta perangkat lainnya untuk memenuhi kebutuhan mereka. International Telecommunication Union mengatakan bahwa di tahun 2009, di negara berkembang, cakupan untuk telpon genggam hanya sebesar 57%, dan pengguna internet meningkat 18%. Ke dua angka tersebut jauh lebih besar di negara maju, tapi tingkat pertumbuhannya jauh lebih cepat di negara berkembang.

Tugas di depan

Masih banyak yang harus dikerjakan

Website masih perlu dikerjakan agar lebih bisa digunakan oleh perangkat mobile dengan layar kecil. Kami perlu memasukkan materi ke dalam perpustakaan musik yang online seperti iTunes.

Aplikasi perlu dikembangkan untuk iPhones dan perangkat Android untuk memungkinkan pencarian bahasa download audio.

Saat ini GRN membentuk suatu tim tugas untuk mengkoordinasikan usaha-usaha ini, dan mengembangkan suatu strategi yang menyeluruh untuk memfasilitasikan penggunaan materi gospel GRN melalui perangkat mobile.

Keterangan terkait

Australia - Keterangan tentang Australia

Evangelism using Mobile Devices - Adapting GRN resources for mobile devices has become an increasing priority as more and more people have access to this technology. A task force has been established to investigate ways to implement this.

James dan Christina Thomas - James Thomas merupakan anggota terbaru di GRN Australia.